Giat Makmur - Dalam memperingati Hari Pangan Sedunia (HPS) ke XXXVI, kami Taruna Tani Giat Makmur mendapatkan kesempatan untuk menjadi salah peserta pada Pelatihan Petani Muda. Pelatihan ini diadakan pada tanggal 28 Oktober 2016 dengan agenda kegaitan "Workshop Pemasaran Online Komoditas Pertanian bagi Petani Muda" yang diadakan di BKP3 Kompleks Perkantoran Kabupaten Boyolali. Pelatihan ini memberikan gambaran dan peluang baru akan kesempatan bagi petani untuk memasarkan produknya di era teknologi informasi sekarang ini. Taruna Tani Giat Makmur berkesempatan mengikuti pelatihan pemasaran online komditas pertanian berkat informasi dari BP3K Simo dan akhirnya bisa mengikuti seluruh agenda workshop.
Workshop Pelatihan Online
Workshop dalam puncak World Food Day (WFD) ini dimulai pada pukul 09.00 pagi yang di isi oleh para praktisi online. Para petani muda tidak hanya dari Boyolali, tetapi juga dari berbagai kabupaten ikut andil dalam kegiatan ini. Semua peserta dapat mengikuti pelatihan dengan baik melalui paparan yang gamblang dan tanya jawab antara peserta dan pemateri. Lihat foto - foto Workshop Pelatihan Pemasaran Online HPS di Boyolali
Ada banyak strategi dan pemasaran online yang jitu disampaikan oleh para pakarnya. Beberapa materi yang disampaikan yakni terkait optimasi di pencarian Google dengan melakukan optimasi menggunakan blog dan gambar. Peserta dapat membuat blog untuk promosi produk baik sayur, buah, dan produk olahan yang dimiliki. Selain itu untuk optimasi gambar, gambar yang akan diunggah di blog diganti dulu namanya sesuai nama produk mudah ditemukan oleh pencarian gambar Google. Selain itu, penggunaan Google keyword planner, Google suggest, dan Google trends dapat digunakan untuk menentukan kata kunci yang dibidik sehingga pemasar dapat menyesuaikan kata kunci tersebut.
Selain melalui blog dan penyesuaian kata kunci, pemasar online juga dapat memanfaatkan sosial media seperti Facebook, Twitter, dan Instagram. Contoh facebook yang dapat dijadikan tempat untuk promosi KementanRI dan Psekp Kemtan. Untuk Twitter dapat menggunkan hastag #PetaniMasaKini, #HaripPanganSedunia, dan #WFDIndonesia. Materi lengkap klik download materi raupu untuk dengan Go online yang telah diupload di Dropbox
Sebenarnya juga petani muda juga dapat menfaatkan Marketplace yang sudah ada untuk menjual produk bahkan dapat digunakan secara gratis seperti Tokopedia, Bukalapak, Agromarket dan lain - lain.
Selain melalui blog dan penyesuaian kata kunci, pemasar online juga dapat memanfaatkan sosial media seperti Facebook, Twitter, dan Instagram. Contoh facebook yang dapat dijadikan tempat untuk promosi KementanRI dan Psekp Kemtan. Untuk Twitter dapat menggunkan hastag #PetaniMasaKini, #HaripPanganSedunia, dan #WFDIndonesia. Materi lengkap klik download materi raupu untuk dengan Go online yang telah diupload di Dropbox
Sebenarnya juga petani muda juga dapat menfaatkan Marketplace yang sudah ada untuk menjual produk bahkan dapat digunakan secara gratis seperti Tokopedia, Bukalapak, Agromarket dan lain - lain.
Melalui workship HPS di Boyolali ini, kami semakin mendapatkan motivasi untuk mengembangkan sektor pertanian di desa kami. Terlebih sekarang ini pemasaran produk ternayta jauh lebih mudah jika dilakukan secara online bahkan dapat menjangkau semua orang diseluruh tanah air. Hal yang tidak kalah pentingnya kami dapat bertemu dengan petani - petani muda lain yang sudah memiliki produk pertanian yang dapat menjadi contoh di Giat Makmur.
0 komentar:
Post a Comment